- October 2, 2025
- by MCTN komunikasi
- Siaran Pers
Gelar Takrim Bersama Warga Pondok Pinang, PLN MCTN Perkuat Nilai Spiritualitas di Acara Lansia Sehasta

Jakarta, 2 Oktober 2025 – PT PLN Mandau Cipta Tenaga Nusantara (PLN MCTN) kembali menunjukkan kepeduliannya kepada masyarakat sekitar melalui Badan Kesejahteraan Pegawai (BKP) Kerohanian Islam PLN MCTN dalam pelaksanaan kegiatan Takrim (Taklim, Ketakwaan, dan Rohani Islam) bersama warga RW 11 Kelurahan Pondok Pinang dalam rangkaian acara TJSL dan Srikandi Movement “Lansia Sehasta” (Sehat dan Sejahtera) pada Selasa (23/9) lalu di Masjid At-Taufiq, Kelurahan Pondok Pinang, Jakarta Selatan.
Kegiatan Takrim ini diisi dengan membaca Surah Yasin secara berjamaah bersama para peserta lansia, sebagai wujud penguatan rohani sekaligus doa bersama untuk kesehatan, keberkahan, dan ketenteraman hidup. Suasana khidmat terasa di Masjid At-Taufiq, Pondok Pinang, ketika para peserta, pegawai dan Srikandi PLN MCTN duduk berdampingan dalam semangat kebersamaan.
Ediyus Haji Zubir, Specialist Performance Assistant to Director PLN MCTN menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya menjadi bentuk implementasi program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), tetapi juga sarana memperkuat nilai ketakwaan dan spiritualitas masyarakat. “Kami percaya kesehatan jasmani harus berjalan seiring dengan kesehatan rohani. Melalui kegiatan Takrim ini, semoga para lansia mendapatkan ketenangan batin sekaligus keberkahan melaui kegiatan ini,” ujarnya.

Kegiatan Takrim ini sekaligus menegaskan komitmen PLN MCTN dalam mendukung keberlanjutan program sosial berbasis komunitas. Tidak hanya terbatas pada penyuluhan kesehatan dan pemberian bantuan, tetapi juga menguatkan aspek spiritual yang menjadi fondasi penting bagi kualitas hidup masyarakat, khususnya bagi kelompok lanjut usia.
Melalui semangat kebersamaan dan kepedulian ini, PLN MCTN berharap program Lansia Sehasta dapat menjadi teladan sinergi antara perusahaan, masyarakat, dan tokoh agama. Takrim ini pun menjadi bukti nyata bahwa PLN MCTN hadir bukan hanya untuk menerangi negeri, tetapi juga untuk menebar cahaya kebaikan bagi masyarakat sekitar.
Narahubung :
Herlina Wulan Sari
Sekretariat@mctn.co.id
PT PLN Mandau Cipta Tenaga Nusantara (PLN MCTN) adalah anak perusahaan PT PLN (Persero) yang mensuplai listrik dan uap untuk eksplorasi Migas Wilayah Kerja Rokan dan saat ini fokus pada penyediaan layanan Power Quality, Fasilitas Ekstra dan Uap untuk Industri di Indonesia.